As mulai kehilangan kesabaran terhadap Korut



Pengembangan senjata nuklir yang dilakukan oleh Korea Utara terus menuai kontroversi. berbagai kecaman dilayangkan oleh sejumlah negara, khusunya Amerika Serikat.

Dalam pernyataannya baru-baru ini, Donald Trump bahkan mendesak Tiongkok segera menghentikan nuklir Korut. Ia bahkan akan menyerang Korut jika Tiongkok tidak segera bertindak.

"Jadi, jika mereka tidak segera mendesak Korut, maka kami yang akan melakukannya. Itu yang telah saya katakan kepada Presiden Tiongkok, Xi Jinping.

Pernyataan Trump itu dikeluarkan menjelang pertemuannya dengan Presiden Xi Jinping di Mar-a-Lago, Florida. Menurut AS, Tiongkok merupakan negara yang memiliki pengaruh kuat untuk Korut dan bisa membantu Pyongyang.

Sementara itu, Tiongkok sendiri diketahui menyayangkan tindakan Korut atas nuklir yang mereka kembangkan. Negeri Tirai Bambu itu bahkan memutuskan untuk menghentikan Impor batu bara hingga akhir tahun.

Komentar

Postingan Populer