SERANGAN BOM AS TEWASKAN 90 MILITAN ISIS DI AFGHANISTAN



Amerika Serikat (AS) tampaknya serius dengan janjinya untuk memerangi ISIS. Baru-baru ini militer Negeri Paman Sam itu menjatuhkan Massive Ordnance Air Blast Bomb atau MoAB  "induk segala bom" ke Afganistan.

Gubernur Provinsi Nangarhar, Ismail Shinwary mengatakan jika serangan AS itu berhasil menumpas banyak militan ISIS. Setidaknya ada sekitar 90 pasukan teroris yang tewas.

Sebelumnya pejabat AS juga telah mengkonfirmasi jika sebuah jaringan teroris milik ISIS hancur akibat bom tersebut. "Mereka telah menciptakan bunker, terowongan dan bidang tambang yang luas. Kami menggunakan senjata ini demi mengurangi hal tersebut, sehingga kami bisa melakukan serangan di Nangarhar selatan," ujar komandan militer AS, Gen John Nicholson.

Lebih lanjut Gubernur Nangarhar mengatakan, tidak ada korban warga sipil dalam serangan bom ini. Namun ada laporan yang menyebutkan jika satu rumah penduduk di kawasan tersebut ikut hancur.

Sementara itu, selain di Afghanistan AS juga melakukan serangan terhadap apsukan ISIS di negara lainnya. Salah satunya seperti yang dilakukan di Suriah.

Komentar

Postingan Populer