Balas Provokasi Korut, AS dan Korsel Tembakkan Misil Balistik


Korea Utara diketahui kembali melakukan tindakan provokasinya dengan menembakkan misil balistik, Selasa (4/7). Mengetahui hal tersebut, Korea Selatan dan Amerika Serikat tidak tinggal diam.

Korsel dan AS diketahui menembakkan misil balistik jarak pendek sebagai balasan. Respon itu dilakukan kurang dari 24 jam setelah Korut meluncurkan misil balistiknya.

"Kedua misil yang kami tembakkan mengenai sasaran dengan tepat. Ini sebagai bukti kemampuan persenjataan kami dalam menghantam markas lawan saat darurat," ujar panglima angkatan bersenjata Korsel.

Presiden Korsel, Moon Jae In sendiri baru-baru ini mengatakan jika sengaja meluncurkan tembakan balasan. Menurutnya provokasi Korut telah memaksanya untuk bereaksi lebih keras daripada sekedar penyataan belaka.

Sementara itu, misil Korut yang ditembakkan tersebut diketahui hanya meluncur sejauh 900 kilometer. Namun ketinggiannya dilaporkan mencapai 2800 kilometer. Hal tersebut menunjukkan jika misil Hwason 14 tersebut bisa menjangkau target yang lebih jauh 

Komentar

Postingan Populer